Friday, May 31, 2013

Tutorial Jilbab Pesta Modern Dengan Aksen Spiral Bunga



Tutorial Jilbab Pesta Modern. Untuk pergi ke acara pesta memang membutuhkan persiapan mulai dari segi busana dan aksesoris yang ingin kita kenakan. Untuk dapat menghadiri acara tersebut memang harus terlihat spesial, namun tidak harus dengan cara yang ribet dan susah. Agar terlihat lebih elegan Anda tidak harus menumpuk hijab atau memakai hijab yang berkilau sehingga terlihat sangat menyiksa kepala Anda. Meskipun dengan menggunakan hijab sederhana  namun ditata sedemikian rupa sehingga nampak rapi akan memancarkan kecan cantik yang alami.Dengan memakai dua buah jilbab pashmina, kita akan memilin hijab sehingga kita akan mendapatkan aksen bunga yang menawan dari hijab yang kita kenakan. Dengan demikian Anda tetap dalam tampilan sederhana namun elegan dan manis saat menghadiri acara pesta tersebut. Tertarik untuk mencobanya? Langsung saja simak tutorial jilbab pesta modern berikut ini:

  • Pakai ciput Anda terlebih dahulu agar rambut lebih rapi dan mudah untuk ditata.Gunakan jilbab pashmina panjang, kemudian ikat pada bagian belakang sampai kencang. Sisakan satu sisi yang lebih panjang dari bagian yang satunya.

Gunakan kembali jilbab pashmina warna lain di atasnya, setelah itu ikat pada bagian belakang sampai kencang. Beri panjang yang sama dengan pashmina sebelumnya.

Pada bagian jilbab yang lebih pendek, buat efek spiral sampai menyisakan sedikit kain seperti pada gambar

Bawa spiral tersebut di samping kepala kemudian buat bulatan mirip bunga. Setelah itu rapikan dan agar posisinya kuat tidak lepas sematkan dengan jarum pentul di beberapa bagian.



Ambil sisa jilbab pashmina warna hijau yang lebih panjang ke sisi bunga spiral sehingga jilbab terlihat dengan warna yang selang-selaing. Rapikan, sematkan di belakang bunga spiral. Kemudian beri jarum pentul agar tidak lepas.

Ambil sisa jilbab pashmina warna pink, kemudian bawa ke bagian yang sama, di belakang sisi bunga spiral.

ada sisa kain yang bisa Anda biarkan, atau bisa Anda buat lagi menjadi bunga dengan membuat sedikit efek spiral terlebih dahulu. Agar posisinya kuat, sematkan kembali dengan jarum pentul.

Terakhir, rapikan kembali hijab Anda dan selesai!

Siap tampil cantik untuk ke pesta ya ladies......untuk model jilbab dua lapis yang juga cocok untuk kepesta cara memakai jilbab untuk kebaya dan cara memakai jilbab untuk wisuda ini bisa menjadi pilihan Anda. Selamat mencoba tutorial jilbab pesta modern.

No comments:

Post a Comment